news
Misa Bulanan SMK dan SMA Tarakanita 1
Misa Rutin Bulanan dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 29 Agustus 2013 dipimpin oleh Romo Antonius Sumarwan, SJ (Romo Paroki Santa Perawan Maria Ratu Blok Q). Sebelum berkat penutup Romo A. Sumarwan, SJ juga memberkati salib dan patung Bunda Maria yang akan dipasang di ruang-ruang yang ada di sekolah. Setelah misa juga diumumkan kejuaraan kelas X dan pemberian pin penghargaan "GOOD BEHAVIOUR STUDENT" Tahun Ajaran 2012-2013.
read more
Focus Group Discussion (FGD) jenjang SMA/SMK
Focus Group Discussion (FGD) sebagai forum diskusi antar jenjang SMA/SMK dilaksanakan di SMK Tarakanita pada hari Rabu tanggal 28 Agustus 2013 dengan agenda "Penilaian PBR dan PKT". Peserta yang hadir dari unit SMA Tarakanita 1, SMA Tarakanita 2 dan SMK Tarakanita yang terdiri dari Kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum serta 2 orang guru PKT (jenjang SMK) dan 2 orang guru peserta pelatihan PBR (jenjang SMA).
read more
Pelepasan Siswa-Siswi SMK Tarakanita Tahun Ajaran 2012-2013
SMK Tarakanita menyelenggarakan acara pelepasan siswa kelas XII pada Sabtu, 1 Juni 2013. Acara ini diselenggarakan untuk melepas siswa kelas XII sekaligus sebagai ungkapan syukur atas prestasi SMK Tarakanita meraih peringkat 1 nilai UN Jakarta Selatan yang terdiri dari 132 di Jakarta Selatan dan peringkat 8 DKI Jakarta dari 574 SMK yang ada di Jakarta.
read more
Seminar Parenting 2013 SMK Tarakanita
Seminar bertema Peranan orangtua dalam Mendampingi perkembangan Anak, dilaksanakan di aula SMTA Tarakanita Sabtu 18 Mei 2013 yang lalu. Seminar dihadiri oleh orangtua, feeder, anggota OSIS, guru, dan karyawan SMK Tarakanita. Tema yang sangat aktual membangkitkan semangat para orangtua untuk lebih melakukan pendampingan terhadap anak.
read more
Pengumuman Peserta Didik Baru Tahun Ajaran 2013-2014 Gelombang 2
Berikut disampaikan daftar nomor peserta Tes Masuk yang dinyatakan diterima di SMK Tarakanita Jakarta.
read more